,

Informatika UII Kembali Mengirimkan Dua Mahasiswa ke RMUTT Thailand

Pelepasan Pertukaran Mahasiswa ke RMUTT Thailand

Pada Selasa tanggal 5 September 2017, Dekan Fakultas Teknologi Industri, Dr. Imam Djati Widodo melepas dua mahasiswa Jurusan Informatika UII untuk berangkat mengikuti program pertukaran pelajar di RMUTT Thailand.

Kedua mahasiswa tersebut adalah Elang Cergas Pembrani dan Ilma Fadhlia Furqaana. Keduanya merupakan mahasiswa aktif angkatan 2014. Setelah sebelumnya mengikuti proses seleksi hingga akhirnya terpilih, pada tanggal 6 September besok mereka akan berangkat ke Thailand dan akan mengikuti program di sana selama kurang lebih 3 bulan. Dr. Dhomas Hatta Fudholi, salah satu staf dosen Jurusan Informatika juga akan mendampingi selama beberapa hari awal mereka di Thailand. Disampaikan oleh Dr. Dhomas Hatta bahwa pihak RMUTT juga meminta beliau untuk menyampaikan kuliah umum selama di sana, yaitu mengenai Pemanfaatan Ontologi di dalam Big Data. Dengan demikian, tidak hanya sebatas pertukaran pelajar saja, namun juga pertukaran “knowledge” antar UII dengan RMUTT.

Program pertukaran pelajar ini sendiri sudah dimulai sejak tahun 2015 dan tidak hanya dengan RMUTT Thailand saja. Pihak kampus terus mengusahakan agar program ini terus berkelanjutan. Melalui program pertukaran pelajar, ada banyak sekali manfaat yang bisa diperoleh terutama oleh mahasiswa yang menjalaninya. Manfaat tersebut antara lain kesempatan untuk belajar bahasa dan budaya asing, mengembangkan jejaring internasional, dan bahkan juga kesempatan untuk bisa melanjutkan studi di luar negeri. Pada acara pelepasan yang berlangsung dengan cukup sederhana, Dr. Imam Djati menyampaikan bahwa selama disana nanti, sebagai Duta UII, mahasiswa harus bisa mengambil nilai-nilai positif. Harus mampu bersaing dan memiliki mental yang kuat. Mahasiswa harus bisa memanfaatkan kesempatan ini sebaik mungkin, sebab tidak semua orang mempunyai kesempatan serupa.

Program pertukaran pelajar sendiri memang banyak diminati oleh para mahasiswa. Sebab melalui kegiatan ini mahasiswa dapat belajar dan berkembang dengan cara-cara dan di lingkungan yang berbeda, sehingga melatih mereka untuk lebih terbuka dan siap belajar hal-hal baru. (Septia)

0 replies

Leave a Reply

Want to join the discussion?
Feel free to contribute!

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *