Syarat Pendaftaran

  1. Lulusan program studi magister rumpun ilmu Informatika dan komputer.
  2. Calon mahasiswa yang bukan lulusan rumpun ilmu non-informatika dan komputer wajib mengikuti program matrikulasi.
  3. Memiliki bukti kemampuan berbahasa Inggris minimal skor TOEFL 450 (ITP).
  4. Memiliki bukti kemampuan akademik minimal skor TPA 475.
  5. Memiliki IPK studi program magister (S2) minimal 3,0.
  6. Memiliki jejak rekam penelitian dan publikasi ilmiah (lebih diutamakan).

Dokumen berkas pendaftaran

  1. Scan ijazah sarjana dan magister
  2. Scan transkrip sarjana dan magister
  3. Surat rekomendasi dari 2 orang yang berbeda
  4. Hasil TOEFL atau CEPT (jika sudah ada)
  5. Hasil TPA (jika sudah ada)
  6. Scan KTP
  7. Bukti pembayaran biaya pendaftaran
  8. Curriculum Vitae (termasuk rekam jejak penelitian/publikasi)
  9. Rencana proposal penelitian (gunakan templat berikut)
  10. Pas foto (warna)

proses pendaftaran

  1. Pendaftar mengisi Form Pendaftaran.
  2. Pendaftar membuat NIU dan UPCM melalui – UIIAdmisi, termasuk membayar biaya pendaftaran sebesar Rp500.000,- melalui UIITagihan
  3. Pendaftar mengunggah berkas pendaftaran di Form Unggah Berkas Pendaftaran.
  4. Pendaftar mengisi Form Kesiapan Studi.
  5. Pendaftar menjalani proses wawancara sesuai jadwal dari Program Studi Informatika Program Doktor.
  6. Pendaftar yang memenuhi kriteria seleksi dinyatakan lulus dan dapat melakukan proses registrasi calon mahasiswa baru.

proses wawancara

Proses wawancara dilakukan untuk mengetahui

  • Motivasi melanjutkan studi doktor, khususnya di Program Studi Informatika Program Doktor UII
  • Rencana Proposal Penelitian
  • Kesiapan studi, termasuk komitmen, waktu, dan pendanaan
  • Faktor risiko penghambat kelancaran studi dan mitigasinya.