Pojok Informatika & Pojok Dakwah

Media informasi teknologi informasi dan dakwah

Jurusan Informatika UII menerima kiriman artikel untuk ditampilkan pada Pojok Informatika dan Pojok Dakwah di website informatics.uii.ac.id dengan ketentuan artikel sebagai berikut.

1. Pojok Informatika

Aturan Penulisan

  1. Tulisan belum pernah diterbitkan oleh media cetak lain.
  2. Tulisan dapat berupa artikel teknologi terkini, tutorial, diseminasi penelitian, atau diseminasi pengabdian masyarakat yang berkaitan dengan bidang keinformatikaan.
  3. Minimal jumlah kata sebanyak 300 kata.
  4. Bahasa sederhana dan mudah dipahami.
  5. Kutipan istilah asing diketik miring.
  6. Menyertakan sumber referensi jika ada.
  7. Setiap tulisan yang diterima redaksi akan diedit oleh tim, dengan tidak mengubah makna subtansial dari tulisan.

2. Pojok Dakwah

Aturan Penulisan

  1. Tulisan belum pernah diterbitkan oleh media cetak lain.
  2. Tema tulisan bebas, aktual, atau tema keseharian yang berkaitan dengan Islam.
  3. Bahasa sederhana dan mudah dipahami.
  4. Jika menyertakan ayat Al-Qur’an disertakan keterangan surat apa, ayat berapa.
  5. Jika menyertakan hadis disertakan keterangan hadis diriwayatkan oleh siapa dan nomor hadis (jika ada).
  6. Kutipan istilah asing diketik miring (misalnya, Islamic thought atau Wa mā Muhammadun illā rasūl).
  7. Terjemahan dari ayat atau hadits diketik miring.
  8. Setiap tulisan yang diterima redaksi akan diedit oleh tim, dengan tidak mengubah makna substansial dari tulisan.

Selain artikel, kami juga menerima kiriman konten berupa video dakwah yang akan ditampilkan di YouTube Informatika UII (https://www.youtube.com/c/JurusanInformatikaFTIUII).

3. Video Dakwah

Ketentuan Video

  1. Bahan video: 
    1. Pengajian bulanan (durasi panjang >20 menit)
    2. Video dakwah pendek (3-10 menit)
    3. Video dakwah durasi sedang (10-20 menit)
  2. Rekaman dapat berupa:
    1. Video
    2. Rekaman suara
  3. Perekaman dapat dilakukan dengan merekam sendiri/dibantu oleh student staff.
  4. Tema dakwah bebas, aktual, atau tema keseharian yang berkaitan dengan Islam.
  5. Kontributor: dosen, tendik, mahasiswa, alumni, umum.
  6. Hasil editing video akan direviu oleh tim editor.
  7. Video layak dipublikasikan.

Prosedur Pengiriman

Artikel dan video dapat dikirim ke email dengan ketentuan sebagai berikut:

  1. Subjek Email: [Pojok Informatika/Pojok Dakwah/Video Dakwah] – Judul
  2. Email: [email protected]

Setiap artikel atau video yang terbit berhak mendapatkan insentif dari Jurusan Informatika.

Artikel Terkini Pojok Informatika

web40-linkedin https://www.linkedin.com/pulse/web-40-explained-brief-agiledistrictAgile District - LinkedIn

Transformasi Digital dengan Web 4.0

Web 4.0 telah hadir. Versi baru ini menghadirkan pengalaman berinternet yang lebih personal, lebih interaktif, dan lebih cerdas dibandingkan sebelumnya. Keunggulannya mampu memudahkan transformasi digital dalam segala aspek kehidupan masyarakat.…
Devin AI

Devin AI: Mengubah Dunia Pengembangan Perangkat Lunak secara Radikal

Dunia teknologi terus berkembang dengan inovasi yang mendorong batas-batas kemampuan manusia. Dalam upaya yang tak pernah berhenti untuk memahami dan memanfaatkan kecerdasan buatan, kita terus menyaksikan teknologi yang mengubah cara kita berinteraksi…
Tech Winter - PIXLR AI Generator

Gonjang-ganjing Dunia Teknologi: Tech Winter

Beberapa perusahaan besar berbasis teknologi di Indonesia, seperti Zenius, JD.id, dan Pegi-pegi, telah tumbang. Pemutusan Hubungan Kerja (PHK) ribuan karyawan di perusahaan teknologi raksasa, seperti Amazon, Google, dan Microsoft, tak terbendung.…

Artikel Terkini Pojok Dakwah

Al-Quran

Al-Qur’an sebagai Solusi dari Quarter Life Crisis

Quarter Life Crisis adalah fase krisis seperempat abad yang bisa diartikan sebagai kondisi psikologis yang tidak stabil. Krisis tersebut biasanya terjadi pada seseorang ketika menginjak usia 20-30 tahun. Individu yang sedang mengalami quarter…

Perlindungan Tanpa Henti

Di tengah rutinitas kampus yang padat, dari berburu deadline, menghadapi presentasi, hingga merencanakan masa depan, kadang kita terjebak dalam pusaran kecemasan dan lupa pada satu kebenaran penting: kita tidak pernah sendiri. Setiap langkah…
Bakti Sosial Informatika UII 1441 H

Menumbuhkan Kepedulian Sosial: Ajaran Islam tentang Kemanusiaan dan Keadilan

Menumbuhkan kepedulian sosial merupakan aspek penting dalam ajaran Islam yang menekankan nilai kemanusiaan dan keadilan. Dalam Islam, kemanusiaan dipahami sebagai penghormatan terhadap martabat manusia dan pemenuhan hak asasi manusia. Sementara …

Dewan Redaksi

Penerbit

Jurusan Informatika

Penanggung Jawab

Ketua Jurusan Informatika UII

Pengarah

Sekretaris Jurusan Informatika UII

Pemimpin Umum

Ahmad Fathan Hidayatullah

Koordinator Pojok Informatika

Septia Rani 

Koordinator Pojok & Video Dakwah

Fayruz Rahma 

Staf Redaksi

Fajar Setiawan
M. Ichlasul Amal Yulianto
Yuvirdha Bektie Widiyandari
Ridho Imantiyar
Anwaruddin Ridho Novianto