UII dan RMUTT: Holopis Kuntul Baris
Sawasdee krap, sapaan hangat di kota yang hangat, terlantun untuk Elang Cegas Pembrani dan Ilma Fadhlia Furqaana. Mereka adalah mahasiswa Jurusan Informatika FTI UII yang telah terpilih untuk dapat diterbangkan dan menginjakkan kaki ke Negeri Gajah Putih, Thailand.
Kedatangan mereka berdua ke Thailand adalah sebagai duta UII dalam program Student Exchange dengan RMUTT (Rajamangala University of Technology Thanyaburi). Program yang telah berjalan di tahun ketiga ini, berfokus kepada pengembangan kemampuan kognitif, terutama dalam menjalankan penelitian dan akuisisi pengetahuan yang lebih luas, serta kemampuan softskill dalam berkomunikasi dan bekerja sama di lingkup internasional. Di tahun 2017, program ini berlangsung mulai bulan September hingga November.
Penyambutan dari Dean of Faculty of Science and Technology, RMUTT, Asst. Prof. Dr. Sirikhae Pongswat, mengawali program Student Exchange kali ini. Di hari yang sama, digelar pula kuliah umum bertemakan “Ontology Practices in Big Data Environment” yang disampaikan oleh dosen jurusan Informatika UII, Dhomas Hatta Fudholi, Ph.D. Kuliah umum ini dihadiri oleh lebih dari 50 peserta yang terdiri dari dosen, mahasiswa lokal dan internasional. Petruk dan Bagong pun turut hadir dan menghangatkan suasana di akhir kuliah. Mereka hadir bersama dalang Elang Cergas Pembrani dalam agenda pertukaran budaya Indonesia dan Thailand yang masuk ke dalam rangkaian program Student Exchange kali ini.
Hubungan erat yang telah terjalin antara UII dan RMUTT ini menjadi bukti kerjasama pendidikan di tingkat internasional yang sukses dan membawa banyak manfaat bagi peningkatan kualitas pendidikan di kedua institusi. “Holopis Kuntul Baris”, begitulah pesan semangat gotong royong dari Bagong yang unbelievably smart. (Hatta)