Keseruan Webinar Penguatan Ekosistem Keamanan dan Investigasi Digital
Sabtu (18/7) 2020 kemarin, Prodi Informatika Program Magister UII menyelenggarakan webinar bertajuk “Mengajak Millenials Beramal Maksimal di Era New Normal”. Webinar tersebut mengusung tema Penguatan Ekosistem Keamanan dan Investigasi Digital. Webinar ini diselenggarakan untuk memperkenalkan Prodi Informatika Program Magister, terutama konsentrasi Forensika Digital kepada masyarakat dan untuk berbagi ilmu serta pengalaman seputar penelitian Forensika Digital.
Dalam webinar tersebut, Ibu Izzati Muhimmah, Ph.D. selaku Kaprodi Informatika Program Magister memberikan sambutan sebagai pembuka. Syahdan, dilanjutkan dengan pemaparan Dr. Yudi Prayudi mengenai materi Penguatan Ekosistem Keamanan dan Investigasi Digital. Acara ini dimoderatori oleh Bapak Fietyata Yudha, M.Kom.
Tidak hanya diisi oleh pemaparan dari dosen, tiga orang mahasiswa Prodi Informatika Program Magister turut memaparkan hasil riset tesis mereka.
Tommy Nugraha Manopo membawa materi berjudul “Deteksi Cyberbullying dan Unsur Perbuatan yang Dilanggar dalam Kebijakan Hukum Positif di Indonesia Berdasarkan Karakteristik Pesan pada Media Sosial”. Kemudian ada Dimas Pamilih yang mengangkat tema ”Karakteristik Metadata pada Sharing File di Media Sosial untuk Mendukung Analisis Bukti Digital”, serta Ardy Wicaksono dengan tema “Identifikasi Akurasi Suara pada Audio Forensik dengan Metode Itakura Saito Distance dan Backpropagation Neural Network”.
Setelah pembahasan, acara kemudian dilanjutkan dengan kuis tentang materi yang telah dibahas untuk para peserta. Selanjutnya di setiap Sabtu selama bulan Juli 2020 ini, Prodi Informatika Program Magister akan aktif menyelenggarakan webinar. Jadi, jangan ketinggalan untuk bergabung ya.