Kompetisi TA Dakwah Informatika 2021
Kompetisi TA Dakwah Informatika 2021
Tujuan
- Menghasilkan karya mahasiswa yang mendukung kegiatan dakwah melalui amal nyata (bil hal) menggunakan teknologi informasi
- Mendorong mahasiswa untuk mengerjakan TA tepat waktu.
- Mendapatkan artefak TI yang dapat digunakan jurusan dalam kegiatan dakwah atau pengabdian kepada masyarakat.
Contoh artefak yang dihasilkan (tidak terbatas pada)
- Alat bantu ajar membaca Quran
- Gim kisah nabi
- Aplikasi analisis teks hadits
- Sistem informasi manajemen masjid
- Sistem informasi manajemen pesantren
- Jejaring sosial pesantren
- Sistem pelacakan produk halal
- Platform donasi untuk panti asuhan
- Manajemen kerumunan ibadah haji
- Dll.
Ketentuan
- Kompetisi berlaku untuk mahasiswa Kurikulum 2010 dan 2020.
- Pada Kurikulum 2020, kompetisi berlaku pada jalur Penelitian, Pengabdian kepada Masyarakat, dan Perintisan Bisnis.
- Pada jalur Perintisan Bisnis, bisnis yang dihasilkan berupa kewirausahaan sosial (social entrepreneurship).
- TA dimulai di awal semester Genap T.A. 2020/2021
- TA yang berhak memenangkan kompetisi adalah TA yang selesai tepat waktu
- Kurikulum 2010: <= 1 semester
- Kurikulum 2020: <= 2 semester.
Mekanisme
- Untuk judul TA mahasiswa boleh mengajukan sendiri atau menggunakan judul TA yang ditawarkan oleh prodi.
- Mahasiswa mendaftarkan diri dengan mengunggah proposal TA
- Proses pendaftaran ini merupakan proses tambahan (terpisah) dari prosedur standar yang ada (setelah mengerjakan prosedur standar, mahasiswa mengunggah lagi proposal TA Dakwah yang akan diikutsertakan di kompetisi ini)
- Sistematika proposal sebagaimana pada proposal TA, terdiri dari:
- Judul
- Latar belakang
- Rumusan masalah
- Batasan masalah
- Usulan Solusi
- Tujuan
- Manfaat
- Langkah Penyelesaian
- Daftar Pustaka
- Untuk mahasiswa Kurikulum 2020 jalur Pengabdian kepada Masyarakat dan Perintisan Bisnis menggunakan sistematika proposal sesuai dengan format proposal masing-masing jalur.
- Mahasiswa disarankan untuk berdiskusi dengan calon dosen pembimbing sebelum mengunggah proposal TA untuk meningkatkan kelayakan proposal.
- Setelah proposal disetujui, mahasiswa mengerjakan TA hingga ujian TA (prosedur standar).
Batas waktu pengumpulan proposal
- Kamis, 4 Maret 2021
Link pengumpulan Proposal
- http://bit.ly/KompetisiTADakwahInformatika
Hadiah
- Total Rp. 30.000.000,-
Tahapan penilaian
- Peserta kompetisi TA Dakwah yang lulus tepat waktu akan diseleksi menjadi finalis kegiatan ini
- Setiap finalis membuat poster dan video presentasi untuk penjurian
- Tim juri menilai poster dan video finalis dan menetapkan pemenang kompetisi
- Tanggal penjurian berdasarkan durasi TA menurut kurikulum.
Informasi lebih lanjut
- Idris: +6287838282011 (WA)